Minggu, 22 Desember 2024

Muhaimin Iskandar Gelar Fun Run Hut DPR RI Ke 79

Zainul Azhar - Minggu, 08 September 2024 20:44 WIB
Muhaimin Iskandar Gelar Fun Run Hut DPR RI Ke 79
Jakarta, MPOL - Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar beserta jajaran anggota DPR RI membuka acara 'Fun Ride & Run' yang merupakan bagian dari rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 DPR RI Minggu (8/9) di DPR RI Jakarta.

Baca Juga:
Menurutnya gelaran ini menjadi ajang silaturahmi antarpimpinan dan Anggota DPR, serta seluruh staf di DPR, sehingga ia berharap di HUT ke-79, DPR RI bisa terus menjadi jembatan tangan untuk rakyat.

"Bersyukur pagi ini kita semua akan melaksanakan 'Fun Ride and Run' di era baru DPR Baru Harapan Baru, HUT yang ke-79 DPR RI. Tentu bersyukur, bangga, bahagia dengan ulang tahun ke 79 DPR semakin bisa berbakti untuk negara, bangsa dan rakyat Indonesia, aamiin."

Ia berharap kegiatan olahraga dapat dilakukan secara rutin dan konsisten oleh semua pihak di DPR. "Karena Itu saya ucapkan selamat datang di DPR selamat mengikuti. Semoga kita semua sehat sejahtera selalu, amin. Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim 'Fun Ride and Run' DPR Baru Harapan Baru HUT ke-79 DPR RI dengan ini secara resmi saya nyatakan dibuka," tutur Cak Imin.

Hadir di tempat acara Wakil Ketua Komisi VI Aria Bima, Anggota Komisi I DPR RI Muhammad Farhan, Wakil Ketua BURT DPR RI Achmad Dimyati Natakusumah, hingga Sekjen DPR RI Indra Iskandar.

Sebelum acara di gelar dimulai dengan pelepasan burung di halaman Gedung DPR. Bersama Aria Bima, dan Sekjen DPR RI Indra Iskandar melangsungkan flag off atau pelepasan terhadap peserta gowes sepeda dan dan lari maraton.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Rini Sinik
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Tepati Janji Kampanye, Anggota DPR RI Ade Jona Terangi Desa Sei Parit Sergai Dengan PLN
Reses Masa Sidang I Tahun 2024, Anggota DPR RI Lokot Nasution Dengarkan Keluhan Pedagang Soal Revitalisasi Pusat Pasar
Respons Kapolrestabes Medan Usai Penggerebekan Judol di Diskotek Heaven Seven Disorot Komisi III DPR
Wakil Ketua Komisi XIII Sugiat Santoso : Pemberian Grasi Massal ke TaPol, Bukti Presiden Peduli Penegakan HAM
Komisi VIII DPR RI Kunjungi Fraksi PKB DPRD SU Dorong Pembentukan Perda Pesantren
Anggota DPR RI Dapil Sumut Ijeck Berharap Ada Pembangunan Dilakukan di Kawasan Medan Utara
komentar
beritaTerbaru