Labuhanbatu, MPOL: Dalam rangka Serbuan Vaksin tahap II di wilayah teritorialnya, Danramil 06/MB Mayor CZI Baginda Siregar,SE, pastikan situasi pelaksanaannya berlangsung kondusif.
“Meskipun sudah di vaksin, kita terus menghimbau kepada masyarakat untuk tetap selalu mematuhi protokol kesehatan yakni memakai masker, jaga jarak, mencuci tangan, dan menghindari kerumunan,” ujar Danramil, Minggu (12/12/2021).
Saat ini, kegiatan vaksinasi yang digelar di Desa Sumber Mulyo Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara, sejak Sabtu (11/12/2021) kemarin, terus dilakukan sebagai langkah capaian target untuk kecamatan Marbau.
Amatan wartawan, pada realisasinya pemerintah daerah melalui Puskesmas Belongkut memberikan asupan vaksin jenis Astrazeneka dan mendapat antusias warga.
“Terimakasih pak Danramil, terimakasih pak Kapolsek, dengan adanya kegiatan vaksinasi ini semoga dapat memberikan rasa aman dan sehat terhadap masyarakat,” ucap Suranti, warga setempat.
Tampak hadir, Kapolsek Marbau AKP JH. Pasaribu, Kades Sumber Mulyo Asrul Syafi’i, Kepala Puskesmas Belungkut dr Darma Barus, beserta sejumlah tenaga medis lainnya.**