Dalam Rangka Peringati HUT Bhayangkara :

Walikota Binjai Olah Raga Bersama Kapolres

Selasa, 28 Juni 2022 | 20:50 WIB

Binjai.MPOL- “Dengan olahraga bersama pagi ini, semoga kita dapat semakin memperkuat sinergitas dan solidaritas bersama Forkopimda dan masyarakat,” ucap Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M.AP saat mengikuti olahraga bersama dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-76, Selasa (28/6/2022) di Lapangan Bhayangkara Polres Binjai.

Peringatan Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022 ini mengambil tema “Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh-Indonesia Tumbuh”. Selain melaksanakan senam bersama, selebrasi ini diisi pula dengan beragam kegiatan seperti lomba permainan dan undian berhadiah.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Kapolres Kota Binjai beserta jajaran atas dedikasi, integritas, dan loyalitas dalam menjalankan tugasnya sehingga masyarakat Kota Binjai merasa terayomi dan Kota Binjai menjadi aman, damai, dan tentram,” ucap Wali Kota.

Walikota Binjai H.Amir Hamzah (ke 2 dari kiri) bersama Kapolres mengikuti kegiatan jalan santai.(wandi)

Ia pun menyampaikan rasa terimakasihnya kepada semua pihak yang telah bersama-sama bahu membahu dan gotong royong membantu penyelesaian percepatan program pemerintah seperti percepatan vaksin, dan lainnya.

“Saya juga berharap Polres Kota Binjai agar selalu aktif terlibat dalam mengajak masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan, dan menjaga keamanan dan ketertiban dalam masyarakat,” sebutnya lagi.

Kapolres Kota Binjai AKBP Ferio Sano Ginting, S.I.K., MH., dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung Polres Kota Binjai dalam melaksanakan tugasnya di Masyarakat. Ia juga mengharapkan kerjasama yang baik kedepannya dengan tiap stake holder dan Pemerintah Kota Binjai.

Hadir pula dalam kegiatan ini perwakilan Kodim 0203/Langkat, Pasi Ops Marinir Mayor Marinir Wachid Purwadi, Wadanyon A Brimob Binjai Kompol Azis Manan, Kasi Brantas BNN Kota Binjai AKP. Bambang Sulistyo, Sekda Kota Binjai H. Irwansyah Nasution, S.Sos., Pimpinan OPD di Lingkungan Pemerintah Kota Binjai, Kakan Kemenag Kota Binjai Drs. H. Safaruddin, MA., Ketua TP. PKK Kota Binjai Dra. Hj. Nurhayati Simanjuntak Amir Hamzah, Ketua Bhayangkari Binjai Junika Ferio Sano Ginting, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Binjai Ade Irma Irwansyah Nasution, serta para Ibu Bhayangkari dan Ibu Persit Kota Binjai.

Sebelumnya Polres Binjai juga telah melaksanakan berbagai pertandingan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara Ke-76 Tahun 2022,

Senin kemarin (27/6/2022) pagi di lapangan apel mako Polres Binjai jalan Sultan Hasanuddin No.1 Binjai dilaksanakan beberapa perlombaan intren yakni Perlombaan PBB terhadap personil, Perlombaan pemasangan atribut seragam dinas oleh Bhayangkari, Perlombaan Make Up oleh personil terhadap istri, Perlombaan memasak oleh masing-masing fungsi, bagian, seksi dan Polsek jajaran,

Dalam sambutannya Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting, S.I.K, MH., menyampaikan arahan dan bimbingan dengan mengatakan , Kompetisi ini bukan untuk mencari juara, menang dan kalah ini merupakan wujud untuk memeriahkan hari Bhayangkara Ke-76 tahun 2022 di Polres Binjai,

Yang perlu kita bina bersama adalah semangat kekompakan dan kebersamaan,selamat bertanding, kita semua yang ikut ambil bagian kompetisi ini adalah merupakan yang terbaik,

Sebagai pemenang atau juara dalam semua pertandingan nantinya akan diberikan hadiah pada saat hari Bhayangkara Ke-76 setelah selesai kegiatan upacara , yakni pada saat pelaksanaan kegiatan syukuran Hari Bhayangkara ke-76 tahun 2022,

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting, S.I.K., M.H, Ketua Bhayangkari Cabang Binjai
NY. Junika Ferio Sano Ginting, Waka Polres KOMPOL Deny, SH, para Kabag, para Kasat, para Kapolsek, para personil Polres Binjai, para Bhayangkari Cabang dan Bhayangkari Ranting.(wandi)