Jumat, 25 April 2025

Polisi Buru Segerombolan Pelaku Penyerangan Toko Sembako di Medan, Kapolrestabes: Tidak Ada Toleransi, Tindak Tegas!

Ardi Yanuar - Sabtu, 18 Januari 2025 22:28 WIB
Polisi Buru Segerombolan Pelaku Penyerangan Toko Sembako di Medan, Kapolrestabes: Tidak Ada Toleransi, Tindak Tegas!
Ardi.
Kapolrestabes Medan, KBP Gidion Arif Setyawan saat diwawancarai terkait penyerangan toko sembako.
Misbarzi menjelaskan saat itu dirinya langsung menutup pintu kamar, lalu didobrak para pelaku dan kemudian dikeroyok. Korban menduga para pelaku mengejar orang yang saat itu sedang berbelanja ke tokonya.

Baca Juga:
"Kepala, bagian mata ditonjok. Habis itu saya pingsan dan digebukin lagi di bawah," ujarnya.

Usai dianiaya, para pelaku mengambil kesempatan dengan menjarah barang-barang yang ada di toko. Akibat kejadian itu korban mengalami kerugian mencapai Rp 5 juta.

"Mereka (para pelaku) ngambil rokok, es krim, kerugian sampai Rp 5 juta. Dua ikat tempat telur dihancurin juga. Ini barang-barang semua dihancurin juga," ungkapnya.

Korban berharap laporannya segera ditindaklanjuti dengan menangkap para pelakunya. Selain itu, korban berharap agar Polsek Medan Barat meningkatkan patroli dan keamanan karena baru ini dirinya mengalami kejadian beringas seperti ini.

Kanitreskrim Polsek Medan Barat, Iptu Darman Lumbanraja ketika dikonfirmasi memilih bungkam. *

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ardi Yanuar
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Eks Karyawan Curi Mesin Kopi Senilai Belasan Juta, Pelaku Ditembak-Motifnya Terkuak
Tampang Pria di Medan yang Berani Mencuri di 2 Rumah Dinas TNI, Polisi Tembak Pelakunya
Kapolrestabes Medan Apresiasi Kapolsek Tuntungan Lepas Baju Dinas Tutupi Jasad Koban
Dorr! Polsek Medan Area Tembak Pencuri Modus Bongkar Tempat Jasa Cuci Pakaian
Satu Lagi Residivis-Pelaku Bongkar Rumah di Jalan Badur Ditembak
Usai Apel, Puluhan Polwan Polrestabes Medan Patroli Srikandi
komentar
beritaTerbaru