Sabtu, 19 April 2025

Aksi Heroik Personil Satlantas Polrestabes Medan Gagalkan Curanmor, 3 Pelaku Ditangkap

Ardi Yanuar - Kamis, 12 Desember 2024 18:44 WIB
Aksi Heroik Personil Satlantas Polrestabes Medan Gagalkan Curanmor, 3 Pelaku Ditangkap
Ist.
Kasatlantas Polrestabes Medan, Kompol Andika Purba menginterogasi ke tiga pelaku curanmor.
Medan, MPOL - Aksi heroik ditunjukkan personil Satlantas Polrestabes Medan saat menggagalkan upaya pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Berkat gerakan cepat (gercep) dan sigap yang dilakukan personil tersebut, tiga pelaku berhasil ditangkap.

Baca Juga:
Adalah Kepala Unit (Kanit) Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan dan Patroli (Turjawali), Ipda Fidhial Bakti yang menjadi bintangnya ketika menggagalkan aksi curanmor yang dilakukan ke tiga pelaku. Meskipun fungsi pekerjaannya berbeda dengan satuan kerja reserse, tidak membuatnya sebagai anggota Korps Bhayangkara membiarkan bandit jalanan bebas menjalankan aksinya.

Saat dihubungi, Fidhial Bakti menjelaskan awal mula peristiwa itu terjadi. Anak buah Kasatlantas Kompol Andika Temanta Purba tersebut bercerita kala itu ia mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Singapore Station, Jalan Brigjen Katamso, Medan, Rabu (11/12/2024) sekira pukul 13.00 WIB. Setelah mengisi bensin mobilnya, ia kemudian mencari tempat parkir di belakang SPBU tersebut untuk menelepon istrinya.

"Saya di dalam mobil baru isi bensin, kemudian cari parkir mau menelepon istri saya. Tak lama kemudian saya lihat datang tiga orang mengendarai dua sepeda motor ke parkiran belakang itu. Saya sudah curiga dengan gelagat mereka ketika datang," kata Fidhial kepada Medan Pos, Kamis (12/12/2024) sore.

Setelah diamatinya cukup lama, ternyata firasat Fidhial benar bahwa ke tiga pelaku hendak melakukan pencurian sepeda motor.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ardi Yanuar
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polrestabes Medan Gerebek 2 Sarang Narkoba Pinggiran Sungai, 5 Tersangka Diboyong
Jelang Paskah, Polrestabes Medan dan Polsek Se-Jajaran Gotong Royong Bersih-bersih Gereja
11 Tips Sat Lantas Polrestabes Medan yang Wajib Dipatuhi Agar Selamat Berkendara
Bapak-Anak Bunuh Driver Taksol di Medan Sudah Rencanakan Aksi Sejak 2 April, Polisi Ungkap Motifnya
Sadisnya Bapak-Anak Bunuh Driver Taksol di Medan, Berikut Kronologi Lengkap Kejadian dan Penangkapan Kedua Pelaku
Tampang Bapak-Anak Bunuh Driver Taksol yang Dilaporkan Hilang, Kedua Pelaku Melarikan Diri ke Karo Ditembak
komentar
beritaTerbaru