Kamis, 21 November 2024

Terima Anugerah Sahabat Pers 2024, Ijeck: Semoga SPS Sumut Makin Eksis dan Solid

Rini Sinik - Sabtu, 16 November 2024 20:57 WIB
Terima Anugerah Sahabat Pers 2024, Ijeck: Semoga SPS Sumut Makin Eksis dan Solid

Medan, MPOL - Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara, yang kini anggota Komisi V DPR-RI Dr H Musa Rajekshah SSos MHum, menerima penghargaan bergengsi "Sahabat Pers" dari Serikat Perusahaan Pers (SPS) Sumut pada gelaran Awarding Night di Ballroom Hotel Mercure, Jalan Sutomo Medan, Kamis (14/11/2024).

Baca Juga:
Penghargaan tersebut diserahkan langsung Ketua Umum SPS Pusat Januar P Ruswita dan Ketua SPS Sumut H Farianda Putra Sinik SE kepada Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah dan sejumlah tokoh lainnya, termasuk Pj Gubsu Dr Drs H Ahmad Fatoni MSi.

Usai menerima anugerah Sahabat Pers, mantan Wakil Gubernur Sumatera Utara ini tak lupa menyampaikan terima kasih kepada SPS, sekaligus mengapresiasi pemberian award kepada para tokoh, perusahaan media, dan mitra media di Sumatera Utara.

"Semoga ke depan, SPS sebagai organisasi perusahaan pers di Indonesia pada umumnya dan Sumatera Utara khususnya akan tetap eksis serta semakin solid," harap Ketua MPW PP Sumut ini.

Dan tentunya harapan kita bersama, tambah Ijeck, semoga pers Indonesia terus mampu menjalankan tupoksinya sebagai jembatan informasi dan kontrol sosial yang bertumbuh kokoh di negeri kita tercinta ini.

Sementara, Ketua SPS Sumut H Farianda Putra Sinik SE menegaskan, penganugerahan Sahabat Pers tersebut, tidak diberikan secara sembarangan atau karena faktor like or dislike, melainkan sudah berdasarkan seleksi dan pertimbangan yang objektif.

"Dengan kata lain, semua tokoh yang mendapatkan anugerah Sahabat Pers dari SPS Sumut, termasuk Bang Ijeck, selama ini dalam kesehariannya, memang dikenal sebagai figur publik yang sangat dekat dan bersahabat dengan insan pers," kata Farianda diamini Sekretaris Hendrik Prayetno dan Bendahara Asih Astuti.

Bagi Farianda, sosok wakil rakyat dari Dapil Sumut 1 tersebut merupakan pribadi yang humble and care, serta selalu antusias dan rajin menghadiri undangan kegiatan yang dilaksanakan para insan pers di Sumatera Utara.

"Bahkan, saat saya kembali terpilih sebagai Ketua SPS Sumatera Utara pada Musprov SPS Juni 2024 lalu, bang Ijeck juga menyempatkan diri hadir sekaligus memberikan sejumlah saran dan masukan kepada para pengurus SPS dan pengelola media di Sumut," ungkap Farianda.***

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Farianda : PWI Sumut Siap Bersinergi Wujudkan Kota Medan Kondusif
Kooperatif dengan Media, Plt Dirut Perumda Tirtanadi Ewin Putra Dianugerahi Sahabat Pers 2024
Harian Medan Pos Dapat Anugerah Emas Karena Konsistensi Terbit Hingga 58 Tahun
Anggota DPR-RI Sugiat Santoso Terima Penghargaan Sahabat Pers SPS Sumut 2024
Ketua DPW PAN Sumut Syah Afandin SH Kembali Terima Anugerah Sahabat Pers SPS 2024 
Awarding Night 2024 Berlangsung Semarak, Ketum dan Pj Gubsu Puji SPS Sumut 
komentar
beritaTerbaru