Jumat, 22 November 2024

Tampang-Identitas Anggota Gemot SL yang Bonyok Dimassa Usai Tusuk Pesepeda-Begal Pemotor di Pancurbatu

Para Pelaku Kerap Beraksi di Desa Durin Tonggal
Ardi Yanuar - Selasa, 29 Oktober 2024 18:36 WIB
Tampang-Identitas Anggota Gemot SL yang Bonyok Dimassa Usai Tusuk Pesepeda-Begal Pemotor di Pancurbatu
Ist.
Tampang tiga dari enam pelaku begal di Desa Durin Tonggal, Pancurbatu.
Setelah menusuk tangan korban, kelima tersangka meninggalkan korban begitu saja lalu menuju ke arah ke jalan besar Desa Durin Tonggal. Sekira pukul 08.00 WIB, para tersangka melintas ke arah Desa Namobintang yang jaraknya sekitar 2 km dari lokasi penusukan. Di sini, para tersangka memepet sepeda motor yang dikendarai Jepri Depari (36). Salah seorang pelaku bernama Natanael Sahputra Ginting mengeluarkan sepucuk pistol mainan dan menodongkannya ke kepala korban.

Baca Juga:
Korban seketika berhenti dan berteriak minta tolong. Kemudian warga sekitar yg mendengar teriakan korban langsung berlari ke arah TKP. Melihat warga datang, para pelaku langsung berhamburan melarikan diri. Naas, para pelaku berhasil ditangkap karena motor pelaku kehabisan bensin. Alhasil, warga yang sudah tersulut emosi menghajar para pelaku hingga berdarah-darah dan wajah mereka bonyok. Selain itu, dua unit sepeda motor pelaku turut dibakar warga.

Personil Polsek Pancurbatu yang menerima informasi tersebut lalu turun ke lokasi. Beruntung, nyawa kelima pelaku terselamatkan dan para pelakunya selanjutnya diboyong ke polsek.

"Dari serangkaian hasil penyelidikan ditemukan fakta bahwa para pelaku ini sudah berulang kali melakukan aksi begal di Desa Durin Tonggal," ucapnya.


Tiga dari enam pelaku begal yang masih berstatus di bawah umur.
Dari laporan polisi yang diterima, adapun yang menjadi korban keberingasan para pelaku yaitu Nurina Sinaga. Korban dibegal para pelaku saat melintas di Jalan Bunga Rampai IV, Dusun III, Desa Durin Tonggal, Kecamatan Pancurbatu, Sabtu (12/10/2024) sekira pukul 06.20 WIB. Alhasil, sepeda motor Honda Beat warna hitam BK 5590 AJG dibawa kabur para pelaku.


Kemudian, para pelaku kembali beraksi dengan membegal korban Gamal Sinulingga di Jalan Bunga Rampai, Dusun V, Desa Durin Tonggal, Kecamatan Pancurbatu, Kamis (24/10/2024) sekira pukul 06.00 WIB. Sepeda motor Honda Vario warna putih BK 2868 JAF berhasil dilarikan para pelaku.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ardi Yanuar
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Dibawa ke Semak-semak, Gadis 18 Tahun Diperkosa-Pelaku Ditembak Polisi
Bawaslu RI : Provinsi Sumut Masuk Kategori Rawan Sedang Pilkada
Bawaslu RI : Ada 10 Provinsi Masuk Katagori Rawan, Media Garda Terdepan Membantu Pengawasan Pilkada Serentak 2024
Daftar Pelaku Begal di Medan yang 'Diantar' Polisi ke Kamar Jenazah
Pasca Insiden Pendukung Paslon, Forkopimda Tapteng Rapat Koordinasi Wujudkan Pemilu Damai dan Bermartabat
Polrestabes Medan Tembak Mati Pelaku Begal : Petugas Sempat Diserang Pakai Pisau
komentar
beritaTerbaru