Senin, 14 Oktober 2024

Amir Hamzah Berjanji Bantu Uang Dukacita Rp 1 Juta

Refwandi Sanan - Senin, 14 Oktober 2024 10:38 WIB
Amir Hamzah Berjanji Bantu Uang Dukacita Rp 1 Juta
-Calon Walikota Binjai H.Amir Hamzah (baju putih) bersama pendukungnya.(wandi)
Binjai, MPOL - Kehadiran Calon Walikota Binjai Provinsi Sumatera Utara Nomor Urut 4, Drs H Amir Hamzah MAP di Jalan Beringin, Lingkungan I, Kelurahan Jati Utomo, Kecamatan Binjai Utara disambut meriah oleh sekitar 700 orang warga setempat, Minggu (13/10/2024) siang.

Baca Juga:
Mereka antusias datang karena berharap calon petahana tersebut dapat terpilih kembali sebagai Walikota Binjai di Pilkada serentak 2024, sehingga dapat melanjutkan kembali program-program kerakyatan yang sudah pernah dimulainya.

Amir Hamzah sendiri datang bersama rombongannya antara lain Kepala BPOKK Partai Demokrat Sumut, HM Sajali, Anggota DPRD Binjai dari Partai Demokrat, Hasian Siregar dan lain sebagainya.

Ini merupakan rangkaian acara kampanye pasangan calon Amir Hamzah – Hasanul Jihadi di Kecamatan Binjai Utara, tepatnya di Kelurahan Jati Utomo yang merupakan lumbung suara terbesar Hasian Siregar dari Partai Demokrat.

Dalam kampanye kali ini, paslon Amir-Jiji menghadirkan Tokoh Sumatera Utara yang juga pernah menjabat Anggota DPRD Prov Sumut selama 3 priode yakni, Yulizar Parlagutan Lubis. Dalam orasi kampanyenya, Bang Puli (panggilan akrabnya) menyebut warga Binjai sangat beruntung bisa punya pemimpin seperti Amir Hamzah.

Sebab, kata Bang Puli, selama ini Amir Hamzah memang dikenal sebagai sosok pemimpin yang selalu memberikan perhatian khusus di bidang keagamaan serta keumatan di Kota Binjai. Terutama dalam hal peningkatan mutu pendidikan di pesantren.

"Amir Hamzah pernah 10 tahun menjadi Ketua LPTQ di Binjai. Dan Binjai yang dulunya tidak pernah juara MTQ tingkat Provinsi Sumatera Utara, kini sudah berada di urutan kedua," ujarnya.

Kemudian sejak 155 tahun Kota Binjai ini berdiri, belum ada satupun walikota terdahulu yang membangun Masjid mewah menggunakan dana APBD. Tapi lihat sekarang, sambung Bang Puli, Amir Hamzah yang baru memimpin Binjai selama 3,5 tahun sudah bisa membangun Masjid Al Fatih yang begitu megah berdiri kokoh di depan pintu gerbang masuk ke Kota Binjai.

Bang Puli menjelaskan di kawasan tersebut juga rencananya akan kembali dibangun Al-qur'an Center apabila Amir terpilih menjadi Walikota Binjai. Oleh karena itu, selaku pendiri Ketua Relawan Santri, Komunitas Santri Untuk Haji (H. Amir Hamzah dan Hasanul Jihadi) dirinya mengajak warga Binjai jangan ragu untuk memilih Amir Hamzah kembali.

Sementara itu, Amir Hamzah sendiri di depan ratusan pendukungnya berjanji kelak apabila terpilih, segera akan mensisihkan 1 persen dari 1 Triliun anggaran APBD untuk membuat program bantuan kepada setiap warga yang tertimpa kemalangan duka cinta. Jadi untuk setiap orang yang tertimpa kemalangan meninggal dunia akan diberi Rp 1 juta kepada keluarganya.

"Jadi uang itulah yang nanti mereka pakai untuk membantu meringankan pihak keluarga dalam membeli perlengkapan fardhu kifayah. Atau mereka yang nasrani bisa untuk membeli segala keperluan pemakaman," ujarnya.

Awal-awal menjabat sebagai Walikota Binjai, Amir mengaku tidaklah mudah karena dihadapkan oleh devisit anggaran sebanyak Rp 3 miliar dari peninggalan pemerintah sebelumnya. Kemudian ditambah lagi dengan musibah Covid-19. Sementara banyak infrastruktur jalan yang rusak dan harus segera diperbaiki seperti di Payaroba.

Barulah jalan tahun kedua perlahan Amir mulai membenahi satu persatu persoalan di pemerintahannya. Mulai dari memperbaiki infrastruktur, memberikan perobatan gratis, meningkatkan layanan publik dan terutama membangun Masjid Al-Fatih sebagai janji kampanyenya terdahulu bersama Almarhum Juliadi.

Soal keluhan warga terkait lapangan pekerjaan, Amir menjelaskan bahwa setiap tahun pihaknya selalu mengundang perusahaan dari luar untuk membuka lowongan pekerjaan untuk warga Binjai. Terakhir ini ada 2500 lowongan pekerjaan disediakan dalam event Job Fair Binjai 2024.

Selain itu, beliau juga sedang memikirkan bagaimana dapat membangun kawasan industri di atas lahan ratusan hektar Tunggurono supaya bisa membuka lowongan pekerjaan seluas-luasnya untuk warga Binjai. Dan disitu pula akan diusahakan untuk pembebasan 25 hektar lahan untuk areal pemakaman yang bisa dimanfaatkan warga Binjai. (wandi)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru