Jumat, 22 November 2024

Pj Bupati Batu Bara Pimpin Gotong Royong Massal di Desa Tanah Tinggi.Juga Santuni Anak Yatim dan Jompo.

Muja Karya Bakti - Jumat, 27 September 2024 16:46 WIB
Pj Bupati Batu Bara Pimpin Gotong Royong Massal di Desa Tanah Tinggi.Juga Santuni Anak Yatim dan Jompo.
PJ Bupati Batu Bara Heri Wahyudi didampingi Kepala Desa Tanah Tinggi Hamjah Harapah Memberikan Sembako Kepada Anak Yatim.dan PJ Bupati Pimpin Gotongroyong massal.(muja)
Indrapura, MPOL -Pj Bupati Batu Bara H.Heri Wahyudi Marpaung,S.STP,M.AP, memimpin gotong royong massal (Jumat Berkah) di desa Tanah Tinggi Kecamatan Airputih Kabupaten Batu Bara Jumat 28 Septembwr 2024,selain PJ Bupati,turut hadir Sekdakab Batu Bara Norma Deli Siregar,para Asisten,Kadis,Camat Airputih Muliadi Se, Koramil 02,Kapolsek Indrapura AKP Rynold Silalahi,SH, Kades Tanah Tinggi Hamjah Harahap,tokoh masyarakat serta para staf desa dan Kadus .

Baca Juga:
Gotongroyong massal Jumat berkah berlangsung disepanjang jalinsum dusun 8 desa Tanah Tinggi,diantaranya membersihkan semak dan rerumputan serta sampah yang betserakan sipinggir jalan lintas sumatera,begitu juga saluran irigasi pembuang tak luput dari perhatian PJ Bupati.

Usai melaksanakan gotongroyong massal Jumat berkah itu,PJ Bupati Batu Bara H Heri Wahyudi Marpaung beserta rombongan memberikan santunan berupa sembako kepada anak yatim dan masyarakat kurang mampu dan jompo dari desa Tanah Tinggi dan Sukaraja,PJ Bupati H.Heri Wahjudi berharap bantuan berupa sembako ini,merupakan bantuan yang tulus dari Pemkab Batu Bara kepada anak anak yatim,masyarakat kurang mampundan jompo,terimalah bantuan ini dengan ikhlas,mudah mudahan berkah," ujar PJ Bupati.

Pada kesempatan yang sama ,PJ Bupati Batu Bara,beserta Sekda,Asisten,Kadis dan rombongan lainnya,melayat kerumah duka di desa Sukaraja,Heri Wahyudi nampak tidak sungkan memasuki rumah duka,dan menyalami satu persatu keluarga almarhum yang meninggal dunia.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru