Jumat, 22 November 2024

Pangdam I/BB Dampingi Kasad Resmikan 50 Titik Air dan Peninjauan Operasional Perahu Ponton di Danau Toba

Redaksi - Senin, 23 September 2024 01:24 WIB
Pangdam I/BB Dampingi Kasad Resmikan 50 Titik Air dan Peninjauan Operasional Perahu Ponton di Danau Toba
Toba, MPOL - Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan mendampingi Kasad, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, MSc, bersama Ketua Umum Persit KCK, Ny Uli Simanjuntak dan rombongan dalam rangka peresmian 50 Titik Air dan Peninjauan Operasional Perahu Ponton di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara, Jumat (20/9/2024).

Baca Juga:
Kegiatan Kasad dan Ibu diawali dengan menerima penyambutan saat tiba di Bandara Sisingamangaraja XII, Silangit.

Kemudian Kasad bersama Ibu menuju lokasi peresmian 50 Titik Air Program TNI AD Manunggal Air di Desa Tarabunga, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba.

Acara peresmian 50 Titik Air ditandai dengan pengguntingan pita oleh Kasad didampingi Ketua Umum Persit KCK, dilanjutkan acara simbolis pembukaan kran air, peninjauan tower air bersih, dan penanaman pohon durian.

Di lokasi yang sama, Kasad bersama Ketua Umum Persit KCK juga menyerahkan tali asih kepada warakawuri, bantuan makanan bergizi untuk mencegah stunting, dan bantuan alat olah raga kepada sekolah.

Usai waktu sholat Jum'at, Kasad bersama Ketua Umum Persit KCK dan rombongan yang berada di Cafe Damar Toba, meninjau demonstrasi perahu ponton pengangkut sampah, demonstrasi alat pertanian inovasi Korem 023/KS, demonstrasi alat pencacah eceng gondok, dan demonstrasi proses pembuatan pupuk organik.

Kegiatan kunjungan kerja Kasad di wilayah Korem 023/KS ini diakhiri dengan menuju IT Del di Desa Sitoluama, Kecamatan Laguboti.

Hadir mendampingi Kasad, antara lain Aspers Kasad, Aster Kasad, Kadispenad, Kadisada dan Wakapuspalad. Sedangkan Pangdam I/BB hadir bersama Danrem 023/KS, Dandim 0210/TU dan unsur Forkopimda Toba.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru