Jumat, 22 November 2024

Tes Kesehatan di RSUP Adam Malik, Rico - Zaki : "Alhamdulillah, Kami Dalam Kondisi Fit dan Baik"

Redaksi - Jumat, 30 Agustus 2024 16:01 WIB
Tes Kesehatan di RSUP Adam Malik, Rico - Zaki : "Alhamdulillah, Kami Dalam Kondisi Fit dan Baik"
Rico- Zaki usai menjalani pemeriksaan kesehatan.(ist)
Medan, MPOL: Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Medan, Rico Waas dan Zakiyuddin Harahap (Rico-Zaki) menjadi pasangan pertama mengikuti tes kesehatan di RSUP H. Adam Mali, pada Jumat (30/8/2024). Pasangan ini tiba di RS Adam Malik sekitar Pukul 08.00 WIB.

Baca Juga:
Kepada wartawan, Rico Waas didampingi Zakiyuddin Harahap menyatakan, dirinya dan Zakiyuddin Harahap telah siap untuk mengikuti tes kesehatan yang menjadi salah satu tahapan di Pilkada Kota Medan 2024.

"Hari ini kami 'rizki' (Rico-Zaki) siap mengikuti tes kesehatan yang merupakan tahapan Pilkada Kota Medan. Kami berharap hari ini tes kesehatannya berjalan lancar," ujar Rico pada konferensi pers yang dihadiri Ketua KPU Kota Medan, Mutia Atiqah.

Rico Waas mengatakan, dirinya dan Zakiyuddin Harahap dalam kondisi sehat sehingga pihaknya yakin proses tes kesehatan akan berjalan dengan lancar. "Alhamdulillah, kami dalam kondisi fit dan baik, semoga semua lancar," ucapnya.

Rico Waas berharap, setelah tes kesehatan ini, kedepannya tahapan-tahapan lainnya di Pilkada Kota Medan 2024 dapat berjalan dengan lancar.

Rico-Zaki juga memuji pelayanan yang diberikan pihak RSUP H. Adam Malik kepada mereka. Hal itu pun memberikan semangat kepada keduanya untuk menjalani tes kesehatan. (kcu)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Josmarlin Tambunan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Dibawa ke Semak-semak, Gadis 18 Tahun Diperkosa-Pelaku Ditembak Polisi
Tim Penjaringan dan Penyaringan Calon Ketua Umum KONI Medan Harus Netral, Adil dan Jujur
Daftar Pelaku Begal di Medan yang 'Diantar' Polisi ke Kamar Jenazah
Kwarcab Pramuka Medan Sampaikan Terimakasih Kepada Bobby Nasution
Himbauan Fajar Pelaku Begal Motor Tukang Potong Ayam kepada Temannya yang Belum Tertangkap: Menyerahlah!
Budi Kompil Pelaku Begal yang Ditembak Mati Polisi Ternyata 3 Kali Keluar Masuk Penjara Kasus Curas
komentar
beritaTerbaru