Kamis, 21 November 2024

Wakapolda Sumut Safari Subuh di Mesjid Nurul Iman Patumbak

Jangan Terpancing Berita Hoax
Iwan Suherman - Jumat, 12 Januari 2024 13:55 WIB
Wakapolda Sumut Safari Subuh di Mesjid Nurul Iman Patumbak
Ist.
Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Rony Samtana didampingi Kapolsek Patumbak, Kompol Faidir Chaniago disela-sela safari subuh.

Medan, MPOL - Wakapolda Sumut Brigjen Pol Rony Samtana giat Safari Subuh dalam rangka Cooling System Pemilu Damai tahun 2024.

Baca Juga:
Kegiatannya di Masjid Nurul Iman Jalan Pertahanan Dusun II Desa Patumbak II Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang, pada Jumat (12/1/24).

Wakapolda Sumut, Brigjen Pol Rony Samtana didampingi Dir Binmas Polda Sumut bersama rombongan disambut Kapolsek Patumbak, Kompol Faidir Chaniago dan pengurus BKM Masjid Nurul Iman. Acara juga dihadiri Camat Patumbak, para Kepala Dusun (Kadus) dan Bhabinkamtibmas, Babinsa se-Kecamatan Patumbak, serta para jamaah masjid.

Acara diawali dengan solat subuh berjamaah dan dilanjutkan ceramah agama disampaikan oleh Al Ustad Asran Tanjung. Setelah itu, Waka Polda Sumut, Dir Binmas dan Kapolsek Patumbak bersama jamaah masjid berbaur sambil berbincang-bincang membahas masalah kamtibmas di wilayah Patumbak.

Dikesempatan itu, Wakapolda Sumut menyampaikan agar warga jangan mudah terpancing dengan berita - berita hoax yang bisa memecah belah persatuan antar masyarakat dan umat beragama.

"Kita berharap semua lapisan masyarakat dapat menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan masing-masing. Selain itu, ikut mendukung Pemilu Damai dengan memberikan hak suaranya sesuai hati nurani," pesan Brigjen Pol Rony Samtana. *

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Cooling System Pilkada Damai, Polda Sumut ajak Warga Jaga Kamtibmas Kondusif
Safari Subuh di Bumi Turang, Wakapolda Sumut Ajak Warga Karo Jaga Situasi Kamtibmas dan Sukseskan Pilkada 2024
Safari Subuh Keliling, Wakapolda Sumut Ajak Masyarakat Perangi Narkoba dan Wujudkan Pilkada Damai 2024
Wakapolda Sumut Tutup Pelatihan Pra Operasi Kepolisian Kewilayahan Ops Mantap Praja Toba 2024 di Medan
Wakapolda Sumut Berqurban, Serahkan 1 Ekor Lembu Berat 350 Kg Kepada Para Jurnalis Warkop
Berikan Bantuan AC : Wakapoldasu Safari Ramadhan Ke Langkat
komentar
beritaTerbaru