Selasa, 02 Juli 2024

Kapolrestabes Medan Dan Kapolsek Pancur Batu Bedah Rumah Warga

Toni Ginting - Rabu, 26 Juni 2024 19:21 WIB
Kapolrestabes Medan Dan Kapolsek Pancur Batu Bedah Rumah Warga
Kapolrestabes Medan saat memberikan sambutan kepada pemilik rumah.(Maiting)
Pancurbatu, MPOL - Menyambut HUT Bhayangkara Ke-78, Polda Sumut melaksanakan kegiatan bakti sosial, bantuan sosial dan salah satunya melakukan bedah rumah warga yang tak layak huni.

Baca Juga:
Untuk wilayah hukum Polrestabes Medan Kegiatan bedah rumah ini dilaksanakan di kediaman milik Yahdir salah seorang pekerja penggali kubur di Jalan perbatasan Dusun VI Desa Lama, Kecamatan Pancur Batu, Kab. Deli Serdang.

Setelah sekitar seminggu dikerjakan, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun, SH, Mhum bersama Kapolsek Pancur Batu AKP Dr. Krisnat Indratno, SE, MH akhirnya meresmikan rumah tersebut pada hari Selasa (25/06) pukul 14.00 WIB.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Danmen Arhanud 2/SSM Letkol Arh R. Jatmiko Adehi, Kapolsek Pancur Batu AKP Krisnat Indratno, mewakili Camat Pancur Batu Fajar, Kepala Desa Lama Nizar Laksamana Tarigan dan Wakil Karo-karo sebagai tokoh masyarakat.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun mengatakan, kegiatan ini untuk memperingati HUT Bhayangkara ke-78 Tahun 2024.

Kegiatan bedah rumah ini merupakan Bhakti sosial Polri khususnya Polda Sumut sebagai wujud kepedulian sosial Polri kepada warga kurang mampu.



"Ini merupakan wujud kepedulian sosial Polri (Polda Sumut) kepada warga yang kurang mampu, khususnya dalam menyambut peringatan HUT Bhayangkara ke-78," tandas Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun.

Sebelumnya, pihak Polsek Pancur Batu mendapat masukan/laporan kalau rumah Yahdir ini sudah tak layak huni dengan dinding rumah yang bolong terbuat dari tepas dengan kondisi bangunan yang sangat memprihatinkan dan berlantaikan tanah.

Sesaat setelah menerima kunci rumah yang baru, Yahdir mengucapkan terima kasih kepada Kapolrestabes Medan dan Kapolsek Pancur Batu. Sebab, dia mengaku, tak pernah membayangkan atau bermimpi mendapatkan rejeki yang luar biasa ini.

"Selama ini saya hanya mencari nafkah sebagai penggali kuburan, jadi memang belum ada dana untuk memperbaiki rumah gubuk kami. Makanya, saya sangat terkejut saat mendapat pemberitahuan kalau rumah saya dapat program bedah rumah dari pihak kepolisian. Kami sekeluarga tidak bisa membalas baik pak Kapolrestabes Medan dan Kapolsek Pancur Batu, semoga Allah SWT memberikan rejeki yang berlimpah buat bapak," ujar Yahdir.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru