Jumat, 22 November 2024

Patroli Presisi Skala Besar TNI - Polri Instansi Terkait Cegah Gangguan Kamtibmas pada Hari Buruh Internasional di Kabupaten Samosir

Herbin Sinaga - Rabu, 01 Mei 2024 18:36 WIB
Patroli Presisi Skala Besar TNI - Polri Instansi Terkait Cegah Gangguan Kamtibmas pada Hari Buruh Internasional di Kabupaten Samosir
Ist
Samosir, MPOL - Patroli Presisi Skala Besar Gabungan TNI/Polri dan Instansi Terkait di Kabupaten Samosir. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan kondisi yang aman dan terkendali saat peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) di wilayah tersebut. (01/05/2024)

Baca Juga:

Patroli ini dipimpin oleh Waka Polres Samosir, Kompol Saut Tulus Panggabean dan dihadiri oleh sejumlah pejabat dari TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya. Dalam arahannya, menyampaikan bahwa meskipun Kabupaten Samosir bukan kawasan industri, namun patroli ini tetap dilaksanakan sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi.

Patroli Gabungan ini melibatkan 27 personel Polres Samosir, 10 personel Koramil 03 Pangururan, 10 personel Sat Pol PP Kabupaten Samosir, 10 personel Dinas Perhubungan Kabupaten Samosir dan 10 personel Diskopnakerindag Kabupaten Samosir. Mereka melakukan patroli di seputaran Kota Pangururan dan tempat-tempat keramaian serta objek vital lainnya.

Kendaraan yang digunakan dalam patroli ini meliputi 2 unit kendaraan roda empat, 1 unit kendaraan roda enam, dan 15 unit kendaraan roda dua milik TNI, Polri, dan Pemerintah Kabupaten Samosir.

Pada pukul 12.00 WIB, Patroli Presisi Skala Besar Gabungan TNI/Polri dan Instansi Terkait berhasil dilaksanakan dengan aman dan lancar. Tidak ditemukan adanya buruh atau organisasi buruh yang melakukan unjuk rasa atau kegiatan lainnya dalam rangka peringatan Hari Buruh Internasional tahun 2024 di Kabupaten Samosir.

Kasi Humas Polres Samosir menyampaikan bahwa hasil dari patroli tersebut menunjukkan tidak adanya hal-hal yang mencurigakan yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. Patroli ini merupakan bentuk kerjasama dan sinergitas yang baik antara TNI, Polri, dan instansi terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban dalam Peringatan Hari Buruh Internasional, ucap Vandu P Marpaung.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Maju Manalu
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Lapas Narkotika Klas II A P.Siantar Laksanakan Pemeriksaan Tembok Pembatas dan Patroli
Usai Apel Malam, Kapolrestabes Medan dan PJU Patroli Dialogis di Simpang Kesawan
Kapolrestabes Medan Giat Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas Jelang Pelantikan Presiden RI
Antisipasi Geng Motor, Patroli Presisi Polda Sumut Pantau Enam Penjuru Kota Medan
Personil Samapta Polres Batu Bara Gencar Patroli Antipasi Tindak Kejahatan
Satlantas Polres Batu Bara Gelar Patroli Blue Light Ciptakan Keamanan Lalu Lintas
komentar
beritaTerbaru