Medan, MPOL -
Baca Juga:
Personel Satres Narkoba Polrestabes Medan kembali menggerebek sarang narkoba di pemukiman padat penduduk.
Ada dua lokasi yang digerebek dipinggir aliran sungai yakni di Jalan Kejaksaan Medan, dan Jalan S.Parman Gang Pasir Kecamatan Medan Baru.
Dalam operasi yang dipimpin langsung Kasat Narkoba Polrestabes Medan AKBP Thommy Aruan, Kamis (17/4/25) kemarin, petugas meringkus 5 tersangka, satu diantaranya seorang ibu rumah tangga (IRT). Ikut disita barang bukti berupa narkoba .
Hal itu dibenarkan Kasat Narkoba Polrestabes Medan, AKBP Thommy Aruan dalam keterangan tertulisnya Jumat (18/4/25).
Mulanya kata Kasat, anggota menggerebek lokasi di pinggiran sungai Jalan Kejaksaan Medan yang akses jalannya hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki dan menuruni tangga.
"Di lokasi pertama ini, dua tersangka ditangkap di belakang rumah warga yang berada dipinggir aliran sungai. Keduanya berinisial YG (37) dan AH (35), " terangnya.
Untuk lokasi kedua lanjut Thommy, Satres Narkoba Polrestabes Medan menyeser Jalan S.Parman, Gang Pasir.
Di lokasi yang kerap dijadikan lapak narkoba ini, petugas mengamankan tiga orang masing-masing berinisial GN (40), TH (41), dan seorang IRT yakni RH (51).
Ketiganya diamankan di bawah salah satu rumah panggung yang sering dijadikan tempat transaksi dan menggunakan narkoba.
"Di lokasi kedua ini kita amankan tiga orang. Yang lainnya kabur dengan cara melompat ke sungai, " tutur AKBP Thommy.
Jadi lanjut Kasat, dalam penggerebekan ini ada lima tersangka diamankan sebagai pemakai narkoba.
Untuk pemeriksaan dan pengembangan, para tersangka dan barang bukti dibawa ke Polrestabes Medan.
Untuk memerangi maraknya peredaran narkoba, Satres Narkoba Polrestabes Medan akan berkolaborasi dengan Polsek Medan Baru, untuk melakukan patroli secara berkala di lokasi penggerebekan.
"Kami ingin memastikan kawasan ini tidak lagi menjadi sarang narkoba. Patroli berkala pastikan kami lakukan, sampai kawasan ini bebas dari penyalahgunaan narkoba," pungkas AKBP Thommy Aruan berjanji. (*)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News