Bacaleg DPR RI Dr.Maruli Siahaan SH.MH Kunjungi Sejumlah Keluarga Berduka

Rabu, 24 Mei 2023 | 23:05 WIB
Medan, MPOL: Berawal dari jiwa sosial yang tinggi, Kombes Pol. (Purn). Dr. Maruli Siahaan SH. MH,  sebagai tokoh masyarakat Sumatera Utara & fungsionaris/Bacaleg  DPR RI Partai Golkar Sumatera Utara melayat ke sejumlah keluarga yang mengalami duka cita.
Adapun keluarga yang dikunjungi antara lain,
Ny O. Br. Naibaho (Op. Ciesya boru), tutup usia 58 tahun di  Jalan Batang Kuis Tembung, Kab Deli Serdang. Alm adalah istri dari R. Situmorang (Op. Ciesya Doli).
Bapak Timbul Pardede (Abang Kandung Sekretaris Yayasan St. Dr. Hilman Pardede)  di Jl. Nilam 2 No.17, Perumnas Simalingkar – Medan.
Kemudian, bapak Edward Simanjuntak (A.Febri) yang tutup usia 62 tahun, beralamat di Jl. Perjuangan Gg Tanjung No.3I, Sidorame – Medan.
Bapak Waltom Sibarani (Op. Nasya Doli) tutup usia 66 tahun di Jl. Perjuangan GG Trimo No.4 – Medan.
Dalam kunjungan dukacita itu, Dr  Maruli Siahaan SH.MH yang juga merupakan Ketua Umum Parsadaan Pomparan Somba Debata (PPSD) Siahaan Kota Medan menyampaikan kata-kata penghiburan dan juga meminta kepada seluruh tamu yang hadir agar membawa  dalam doa kiranya keluarga yang ditinggalkan tabah dan berserah kepada Tuhan yang Maha Esa.
“Keluarga yang ditinggal agar tetap berkeyakinan dibalik duka cita ini  ada rencana Indah yang akan diberikan Tuhan,” pintanya.***