Minggu, 24 November 2024

Abdul Rahman Nasution Dipilih Kembali Menjadi Anggota DPRD Kota Medan

Baringin MH Pulungan - Minggu, 04 Februari 2024 21:27 WIB
Abdul Rahman Nasution Dipilih Kembali Menjadi Anggota DPRD Kota Medan
Ratusan massa pendukung ARN mengikuti sosialisasi Perda 05 tahun 2015 tentang Penangulangan Kemiskinan di Kelurahan Sei Agul dan Karang Berombak kecamatan Medan Barat, 3-4 Februari 2024.Bp
Medan, MPOL -Masyarakat Karang Berombak dan Sei Agul Kecamatan Medan Barat secara tegas menyatakan dukungannya kepada tokoh kharismatik di kawasan itu, Abdul Rahman Nasution (ARN) atau yang dikenal sebagai Bang Mance untuk kembali menduduki kursi DPRD Medan periode 2024-2029 mendatang lewat Pemilu Serentak 14 Februari 2024.

Baca Juga:
Penegasan itu ditampung Abdul Rahman Nasution, Anggota Fraksi PAN DPRD Kota Medan saat melakukan Sosialisasi Perda No 5 Tahun 2015 tentang Penanggulangan Kemiskinan di dua tempat, Jalan Karya Setuju Kel Sei Agul Sabtu (3/2) dan Jalan Karya Gg Sosro Kel Karang Berombak Kecamatan Medan Barat, Minggu (4/2).

Menurut Irwan, warga Karang Berombak, ARN dipastikan menjadi salah satu anggota dewan yang akan terpilih lewat pemilu 14 Februari mendatang, sebab, beliau adalah sosok yang telah berbuat banyak selama 4 tahun lebih menjalankan amanah rakyat ini. Terbukti, saat sosialisasi Perda 05/2015 ini, banyak warga menyampaikan terimakasih karena mendapat fasilitas atau program Pemko Medan dalam penanggulangan kemiskinan, melalui tangan lembut politisi Partai Amanat Nasional itu.

ARN, sengaja mendirikan Rumah Aspirasi ARN untuk membantu warga, seperti pengurusan adminduk, sekitar 15.000 kartu BPJS Gratis kepada warga, sebelum adanya JKMB atau lebih dikenal Universal Health Coverage (UHC), program kesehatan gratis dengan menunjukkan KTP saja. Program lainnya seperti mendapatkan BSM (Bantuan Siswa Mandiri) bagi siswa SD dan SMP, bantuan modal usaha bagi UKM, pembangunan sarana olahraga yang merupakan pokirnya dan banyak lagi, khususnya dalam hal penyediaan infrastruktur di kawasan daerah pemilihannya.

Dalam sosperda di dua tempat itu, ARN menjelaskan berbagai program Pemko Medan dalam penanggulangan masalah kemiskinan, telah dijeputnya agar didapat masyarakat konstituennya. Jadi, saya mau menjadi anggota dewan bukan mau cakap-cakap, saya ingin sekecil apapun itu, asal untuk kepentingan masyarakat, saya akan bantu. Silahkan datang ke Rumah Aspirasi ARN di Jalan Karya Kompleks Pemda, saya dan tim saya siap membantu warga," tandasnya.

ARN juga sempat menyampaikan kekecewaannya atas sikap beberapa pihak yang seenaknya mengklaim apa yang sudah dibuatnya kepada masyarakat lewat pokirnya di dewan, diklaim oknum tertentu. ARN merasa apa yang diperbuatnya muncul dari rasa ikhlas dan murni dari rasa ingin membantu masyarakat, salah satunya sarana olahraga di lingkungan 12 Karang Berombak, yang diklaim bahkan dimanfaatkan untuk kampanye oknum tertentu.

Begitupun, ARN berharap warga dapat membuka mata, bahwa apa yang sudah dilakukan ARN semata mata untuk kepentingan warga. ARN siap kapan saja, sesuai kemampuannya sebagai manusia biasa, membantu kepentingan warga. Termasuk dalam sosperda itu, warga mengeluh soal mendapatkan bantuan sosial, masalah air PAM, ARN langsung sigap dengan mengundang OPD terkait untuk memberikan solusi terbaik bagi warga.

Makanya, dalam sosperda itu, ARN langsung mendesak perwakilan Perumda Tirtanadi yang diundang, agar melakukan pembersihan sehingga kualitas air sebagai sumber kehidupan dapat dinikmati masyarakat. ARN mendesak Perumda Tirtanadi agar segera melakukan pemasangan WO (Wash Out) maupun perbaikan pipa di wilayah itu.

Begitupun, ARN tetap mengingatkan warga, dia adalah manusia biasa yang tidak sempurna seperti apa yang diharapkan warga, sebab, tidak semua permasalahan itu masuk dalam ranah wewenang tugasnya sebagai anggota DPRD Medan.

Misanya saja, untuk mendapat bantuan PKH, atau bantuan pendidikan seperti KIP dan lainnya, itu merupakan ranah Pemerintah Pusat. Demikian juga masalah bantuan untuk anak sekolah SMA sederajat yang dibawah naungan Pemprov, maupun siswa madrasah yang ditangani Kementerian Agama, pasti ARN tidak dapat membantunya.

Yang jelas, kalau itu merupakan program Pemko Medan, 'come to Papa', insya Allah dengan senang hati akan saya bantu. Saya sudah sediakan tempat menyampaikan aspirasi itu setiap hari, di Rumah Aspirasi ARN itu," katanya.

Usai Sosperda di dua tempat itu, ratusan warga yang hadir, dengan tekun dan antusias mendengarkan sosialisasi cara pemilihan di TPS oleh ARN. Tiap kali dibertitahu nomor partai dan nomor urut ARN, warga langsung berseru dengan hebat. Rupanya warga sudah benar-benar tahu siapa yang akan dipilihnya dalam kontestasi pemilu mendatang, tentunya ARN, yang selalu hadir di tengah tengah masyarakat.

Insya Allah, kami senang memilih beliau, dia ringan tangan membantu kita. Jadi, wajar kalau beliau kita dukung. Dan, saya yakin ibu-ibu di lingkungan ini semuanya bakal memilih dia," ujar bu Satriana, warga Jalan Karya Gg Sosro saat ditanyai wartawan seputar sosok ARN.

Bahkan teman-temannya yang lain mengaminkan ucapan ibu muda ini. ARN ini kan warga Karang Berombak, ya pasti kita pilih lah warga kita," kata salah seorang ibu menimpali. (bp)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Baringin MH Pulungan
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Abdul Rahman Nasution SH Sosialisasi Perda 16/ 2011 Tentang Pajak Penerangan Jalan
Anggota DPRD Medan Abdul Rahman Nasution Kembali Sosialisasikan Perda 16/2011
Abdul Rahman Nasution Diminta Tetap Menjadi Sokoguru Bagi Warga Medan Barat
Abdul Rahman Nasution : Dana Parkir Berlangganan Digunakan Untuk Mendukung Pembangunan Kota Medan
Anggota DPRD Medan Abdul Rahman Nasution Sampaikan Apresiasi Sistem Parkir Berlangganan
Bahrumsyah Imbau Warga Kota Medan Terapkan Pola Hidup Sehat
komentar
beritaTerbaru