Kamis, 03 Oktober 2024

Pedagang Siomay di Medan Ditipu, Gerobak Motornya Dilarikan Modus Borong Dagangan

Ardi Yanuar - Kamis, 03 Oktober 2024 11:59 WIB
Pedagang Siomay di Medan Ditipu, Gerobak Motornya Dilarikan Modus Borong Dagangan
Ist.
Sepeda motor dagangan siomay milik korban yang dicuri.

Medan, MPOL - Kisah menyedihkan nan pilu dialami seorang pedagang siomay. Sialnya, saat dijanjikan dagangannya yang sehari-hari untuk mengais rezeki akan diborong, sepeda motor sekaligus gerobak milik korban Samsul Bukhori malah dilarikan oleh komplotan penipu.

Baca Juga:

Samsul menyebut kejadian yang menimpa dirinya itu berawal saat dua pria datang di tempat korban sering mangkal menjajakan dagangannya di Jalan Setia Luhur, Kecamatan Medan Helvetia, Rabu (2/10/2024) sore. Kedua pria itu datang menghampiri dan mengaku akan memborong siomay milik korban untuk acara di salah satu kantor institusi di dekat kawasan tersebut.

"Sebelum azan (sholat) Ashar ada dua orang datang katanya mau borong siomay untuk acara di Zipur. Okelah saya setuju. Diajak lah ngikuti dia gitu," kata korban saat dihubungi, Kamis (3/10/2024).

Korban kemudian membawa dagangannya bersama dua pelaku yang mengendarai sepeda motor untuk datang ke kantor yang dijanjikan. Ketika sampai di depan Kantor Camat Medan Helvetia di Jalan Beringin, korban disuruh pelaku untuk menunggu, sementara pelaku mengaku lebih dulu menjumpai orang yang dikatakannya bos yang mesan siomay.

"Bang, tunggu di sini dulu, saya mau melapor ke komandan dulu," kata korban menirukan ucapan pelaku.

"Saya menunggu bersama satu pelaku lagi. Kawannya satu turun sama saya nunggu di depan kantor camat. satunya pergi," tambahnya.

Tidak lama pelaku tadi pergi, pelaku tadi mengunjungi kawannya yang masih menunggu bersama korban. Pelaku mengatakan untuk memesan empat bungkus siomay untuk komandannya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ardi Yanuar
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kader Militan PDIP Prihatin Ada Unsur "Like or Dislike'" Usulan Calon Pimpinan DPRD Medan
Lagi, Polsek Delitua Ringkus Pelaku Curanmor, 2 Lainnya DPO
BFI Finance Luncurkan Layanan Pembiayaan Berjaminan Properti di Medan
IKAL SMA Negeri 6 Medan Gelar Maulid Nabi, Wujud Mengenang Suri Tauladan Rasulullah
Yasir Ridho : Hiro Akan lanjutkan pembangunan kota Medan
Terjatuh ke Parit Usai Antar Undangan, Motor Penjual Sate Dilarikan Pria Modus Berpura-pura Menolong
komentar
beritaTerbaru