Minggu, 24 November 2024

Patungan Beli Sabu dari Medan Mau Dijual ke Samosir, 2 Pelaku Diamankan Sat Narkoba Polres Samosir

Herbin Sinaga - Rabu, 27 Maret 2024 15:51 WIB
Patungan Beli Sabu dari Medan Mau Dijual ke Samosir, 2 Pelaku Diamankan Sat Narkoba Polres Samosir
Ist
Opsnal Sat Narkoba Polres Samosir amankan 2 orang pelaku edar Narkoba jenis sabu di Samosir.
Samosir, MPOL -Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Samosir berhasil ungkap peredaran narkoba jenis sabu di jalan Lintas Pangururan - Simanindo dan Simbolon Purba Rianiate, Selasa, (26/3/2024). sekira pukul 11.00. Wib.

Baca Juga:

Kasi Humas Polres Samosir Brigadir Vandu Marpaung kepada Medan Pos, (27/3/2024) mengatakan adanya informasi pelaku yang sedang menguasai di duga narkotika jenis Sabu yang berada di Jalan Lintas Pangururan.

Personil Opsnal Sat Narkoba Polres Samosir melakukan penyelidikan terhadap pelaku tersebut. Dan setelah di ketahui dari ciri-ciri pelaku selanjutnya personil melakukan panangkapan terhadap LNS (45) warga Desa Parbuluan Dairi dan menemukan 3 buah plastik klip transparan ukuran kecil yang diduga berisikan narkotika jenis sabu.

Narkotika jenis sabu tersebut di dapatkannya dari Kota Medan, "Kemudian mengakui bahwasanya ada salah seorang rekannya yang berada di desa Rianiate yang juga menguasai narkotika jenis sabu yang sebelumnya juga ikut patungan membeli narkotika jenis sabu dari Kota Medan," Kata Vandu.

"Atas informasi Sat Narkoba langsung melakukan penangkapan terhadap DS(38) menemukan satu plastik klip transfaran di duga berisikan narkotika jenis sabu yang di simpan di dalam casing handphone,"

Barang bukti satu bungkus plastik bening kecil diduga narkotika jenis sabu 0,16 gram, 0,22 gram, 0,16 gram, 0,16 gram, handphone Realme Galaxy RMX3834 berwana hitam dengan IMEI 861936070260479, Infinix x669c.

"Pelaku berikut barang bukti di bawa untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut, menyita barang bukti dan periksa saksi - saksi,"

Tindak lanjut yakni proses sidik, ungkap jaringan, periksa barang bukti ke Labfor, Gelar Perkara dan Kirim berkas ke JPU, tutup Vandu Marpaung.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Maju Manalu
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polres Samosir Siapkan Kendaraan Dinas untuk Perkuat Pengamanan Pilkada Serentak 2024
Sat Reskrim Polres Samosir Ungkap Beragam Kasus Kriminal, Komitmen Dukung Asta Cita Presiden
Polda Sumut dan Polres Samosir Sukses Amankan Event Aquabike 2024, Serukan Persiapan Untuk F1 H2O
Polres Samosir Lakukan Olah TKP, Penemuan Mayat di Simarmata Diduga Korban Kecelakaan Tunggal Akibat Mabuk
Kapolres Samosir Tekankan Pencegahan Gangguan Keamanan Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024
AKBP Yogie Hardiman Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Kejuaran Dunia Jetski Aquabike Toba 2024
komentar
beritaTerbaru