Sabtu, 06 Juli 2024

Pencuri yang Tikam Korbannya Hingga Tewas Ditangkap, Kaki Pelaku Jebol Ditembak-Terduduk di Kursi Roda

Ardi Yanuar - Kamis, 21 Maret 2024 20:30 WIB
Pencuri yang Tikam Korbannya Hingga Tewas Ditangkap, Kaki Pelaku Jebol Ditembak-Terduduk di Kursi Roda
Ist.
Polisi mengapit pencuri sekaligus pelaku pembunuhan yang sudah terduduk di kursi roda karena kakinya jebol ditembak.

Medan, MPOL - Seorang pelaku pencurian disertai penikaman hingga korbannya
tewas bersimbah darah akhirnya ditangkap. Pelaku ditangkap oleh tim gabungan Jatanras Ditreskrimum Polda Sumut bersama Jatanras Satreskrim Polrestabes Medan dan Unit Reskrim Polsek Medan Helvetia.

Baca Juga:

Informasi yang berhasil dihimpun Medan Pos, adapun identitas pelaku diketahui berinisial To (30) warga Helvetia. Dia merupakan pelaku tunggal dalam kejadian ini.

Pelaku ditangkap karena sebelumnya ketahuan mengendap masuk hendak mencuri di rumah korban Bima Peranginangin di Jalan Klambir V, Kelurahan Tanjung Gusta, Kecamatan Medan Helvetia, Senin (18/3/2024) malam.

Lantaran ketahuan korban, pelaku yang saat itu membawa senjata tajam jenis pisau sangkur langsung menghujamkan pisau itu ke tubuh korban. Diduga korban ditusuk berkali-kali, pria berusia 80-an tahun itu pun tewas terkapar berlumuran darah di dalam rumahnya. Sementara pelaku langsung melarikan diri.

Lagi-lagi dari informasi yang berhasil digali Medan Pos di lapangan menyebut pelaku ditangkap saat melarikan diri ke luar kota, tepatnya di kawasan Kabupaten Simalungun, Kamis (21/3/2024) siang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Muttaqin Harahap Sebut 80 Persen Pegawai Kejari Medan Terapkan Parkir Berlangganan
Sequis Resmikan Kantor Pemasaran Baru di Medan
Info Kepada Polisi, Judi Samkwan Desa Sidomulyo Biru-Biru Dikelola Pria Turunan
Kompol Adrian Risky Lubis, Sosok Kasatresnarkoba Polrestabes Medan Berpengalaman di Reserse
Sidang Perdana Lima Terdakwa Penyerangan-Penganiayaan Sopir Truk Keykey, Pengacara Korban Sampai Geleng Kepala
Unit Tipikor Polres Simalungun Gelar Sosialisasi Penguatan Pengawasan Dana Desa 2024
komentar
beritaTerbaru