Rabu, 12 Maret 2025

343 Atlit Ikuti Kejuaraan Karate Antar Dojo & Festival Tako Pematangsiantar Sekitarnya

Ronald Hutagalung - Sabtu, 15 Februari 2025 20:19 WIB
343 Atlit Ikuti Kejuaraan Karate Antar Dojo & Festival Tako Pematangsiantar Sekitarnya
Ist
Reinhard Silalahi Ketua Panitia Kejuaraan Karate Antar Dojo & festival Pematangsiantar dan sekitarnya menyampaikan laporannya.
P.Siantar, MPOL -Sebanyak 343 atlit ikuti Kejuaraan Karate Antar Dojo & Festival Tako Pematangsiantar sekitarnya di Gedung Olah Raga (GOR) Lantai IV, Jalan Merdeka Kota Pematangsiantar, Sabtu, (15/02/2025).

Baca Juga:
Even karate tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua Pengcab Perguruan Karate-Do Tako Indonesia Kota Pematangsiantar diwakili Sensei Robin Pasaribu.

Dalam sambutanya, Robin Pasaribu mengucapkan terima kasih kepada panitia yang telah melaksanakan kejuaraan karate ini. Dimana even ini nanti dapat melahirkan atlit yang handal dan mengharumkan Kota Pematangsiantar.

"Kalah menang itu soal biasa dan jangan jumawa (merasa hebat/sombong), jadilah seorang karateka yang perkasa, rendah hati dan luhur budi serta berprestasi, ucap Robin.

Sementara, Ketua Panitia Reinhard Silalahi dalam laporannya mengungkapkan, kegiatan ini dikuti 22 kontingen, Dojo michigan, methodis, GOR, Pardamean, SD 51, Pesantren Darusalam, Sinaksak, Fighter Karate Club, Al-Kautsar Karate Club, Tiger 57, Violet Karate Club, Jaguar, Sakti Karate Club, Setia, Honbu Pendopo, YPK Karate, Villa Vyata Yudha, Dinas Pariwisata dan Pakpak Bharat, Dojo Pesantren, Puncak Angin, LPPK Asahan.

Kejuaraan antar Dojo kareta Tako ini berlangsung selama dua (2) hari dan diikuti 22 kontingen. Dengan 343 atlit terdiri dari 170 peserta kejuaraan dan 173 mengikuti festival dengan dipimpin wasit dan juri FORKI Sumut.

Sementara Kadis Pariwisata diwakili Rahmad Ariadi dan Ramli Simanjuntak mewakili Ketua KONI Pematangsiantar menyampaikan apresiasi dengan kegiatan dan even kejuaraan karate yang digelar Pengcab Tako Pematangsiantar.

Semoga kejuaraan karate antar dojo ini nantinya dapat berkontribusi dan olah raga karate dapat berkembang dengan pesat, ungkap mereka.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Maju Manalu
SHARE:
Tags
beritaTerkait
komentar
beritaTerbaru