Kamis, 24 April 2025

Wartawan Diintimidasi Saat Mengambil Poto Usai Nina Wati Bersidang

Toga Pasaribu - Rabu, 23 April 2025 21:23 WIB
Wartawan Diintimidasi Saat Mengambil Poto Usai Nina Wati Bersidang
Nina Wati keluar dari persidangan di Labuhan Deli usai bersidang. (Topas)
Labuhan Deli, MPOL -Sidang lanjutan pembacaan tuntutan oleh JPU atas nama terdakwa Nina Wati warga Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang perkara penipuan dan penggelapan casis (calon siswa Polri/TNI), akan dilanjutkan hingga minggu depan. Rabu (23/4)

Baca Juga:
JPU (Jaksa Penuntut Umum), Martin Pardede SH. MH. ketika dikonfirmasi usai persidangan menyebutkan, persidangan tadi tetap berjalan hanya berkas tuntutannya belum turun dari Kejatiau, "tadi sidangnya lanjut bang, tapi salinan tuntutannya belum turun dari kejati, jadi pembacaan tuntutan tedakwa dilanjutkan pada Rabi depan, " ungkap Martin Pardede.

Pantauan wartawan di PN Lubuk Pakam yang bersidang di Labuhan Deli Jalan Asam Kelurahan Martubung Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan. Tampak Nina Wati turun dari mobil Fortune warna Hitam langsung disambut kursi roda dengan mendapat pengawalan oleh beberapa pria dengan rambut di plontos.

Dan langsung memasuki ruang persidangan serta duduk dihadapan Majelis Hakim yang diantaranya David SH, Hendrawan SH dan Erwinson SH.

Wartawan di Intimidasi Mengambil Poto

Saat melintasi ruang tunggu PN Labuhan Deli usai bersidang, terdakwa Nina Wati mendapat pengawalan puluhan pria agar luput dari mata kamera wartawan.

Wartawan Medan Pos yang berupaya untuk mengabadikan poto langsung ditegur keras oleh seorang yang diduga pengawal terdakwa.

"Kau tadi ngambil poto ya ucap pria berambut plontos tersebut dengan nada tinggi, yang mengintimidasi wartawan, ".

'Ini ruang umum bang, apa ada yang salah kalau saya mengambil poto dan saya sedang melaksanakan tugas sebagai wartawan, " ucap wartawan menjawab pria tersebut.

Perdebatan itu sempat meninggi, selang tak lama kemudian PH terdakwa bernama Saiful langsung nimbrung untuk meredakan situasi.**

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Jalaluddin Lase
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Program Rumah untuk Wartawan, BTN dan Tapera Siapkan Skema Khusus
Kejari Batu Bara Sita Rp 500 Juta  Dari Tersangka Dugaan Korupsi Belanja Software
Polres Asahan Grebek Judi Sabung Ayam, Salah Seorang Pelaku Oknum Anggota DPRD
Belum Ada Plank PBG,   Kasat Pol PP Kota Medan Berikan Himbauan Hentikan Pembangunan CE POOL dan Cafe di Medan Tuntungan
Kajari Mamasa Serahkan Pemulihan Keuangan dan Aset Pemkab Senilai Rp 424.628.891 kepada Bupati
Wartawan Unit Polres Bersama Kapolres Batu Bara Gelar Temu Ramah dan Coffe Morning
komentar
beritaTerbaru